BERSAMA PEDULI HIV AIDS
"BERSAMA PEDULI HIV/AIDS"
Dalam
hal ini, sebagai fasilitator dan konselor sebaya bagi para readers
sekalian saya mau menjalankan program dengan berbagi sedikit informasi mengenai
HIV/AIDS. Mungkin sebagian besar readers sudah mengenal penyakit ini. AIDS
berasal dari daerah Sub Sahara pada akhir tahun 1970. Di Indonesia, HIV/AIDS
pertama kali ditemukan di Bali tahun 1987. HIV/AIDS sudah lama ada di bumi kita dan saat ini masih sulit untuk diterima
oleh masyarakat.

Saya juga mau sedikit mengklarifikasi bahwa HIV dan AIDS itu TIDAK SAMA.
HIV (Human
Immuno Deficiency Virus) adalah virus yang menyerang sistem
kekebalan tubuh manusia. Sedangkan, AIDS (Acquired-Immune Deficiency
Syndrome) adalah kumpulan
penyakit yang muncul setelah terserang HIV dan akan menjadi semakin
parah. AIDS tidak menular, sedangkan HIV menular.
![]() ![]() |
Disseminated Criptococcoci |
Bagaimana penularannya? Melalui:
(DARAH)
-Seks bebas
-Pemakaian jarum suntik
(kesehatan, tatto dll) yang terinfeksi HIV
-Menerima transfusi darah yang terinfeksi HIV
-Dari ibu HIV+ ke anak
-Pemakaian alat-alat pribadi secara bersama (sikat
gigi, pisau cukur, dll)
-Penyalahgunaan Narkotika
HIV tidak menular Melalui:
-Sentuhan badan (bersalaman, berpelukan, berciuman) kecuali berhubungan seks
-Cairan tubuh (air mata, air liur, urin,
keringat)
-Batuk, bersin,
Gigitan nyamuk, udara
-Bekerja, bersekolah bersama ODHA
-Memakai fasilitas umum bersama ODHA(kolam renang, WC umum, kendaraan)
![]() |
![]() |
ODHA nyaris dibakar *tengah |
![]() |
ODHA yg tdk bertahan lh *kanan |
Banyak yang menganggap
HIV/AIDS adalah penyakit kelompok orang
tertentu, penyakit kutukan Tuhan, bahkan penyakit kotor seperti layaknya kusta.
Penderita HIV/AIDS yang disebut ODHA (Orang Dengan HIV/AIDS) sering mendapat perlakuan kejam, diskriminasi
(membeda-bedakan) yang cenderung merendahkan martabat ODHA
sebagai manusia.
Bahkan ada kasus ODHA yang nyaris dibakar oleh masyarakat lingkungannya. Coba readers bayangkan, bagaimana jika kita diposisi mereka? Bagaimana jika seandainya readers positif terinfeksi? Satu kalimat para penderita didunia “I would still be
human”. Mereka ingin tetap menjadi manusia karena mereka merasa bukan layaknya seorang manusia lagi. Hal itulah
yang mendorong munculnya dendam dibenak beberapa penderita sekarang ini.
Hidup bersama ODHA bukanlah hal yang perlu
ditakuti readers, namun tentu tak luput dari kewaspadaan. Pernyataan tersebut
banyak disampaikan oleh berbagai ahli dan dokter. Hak ODHA sama dengan hak
manusia biasa, tetapi karena ketakutan dan kekurangpahaman kita, hak ODHA sering dilanggar. ODHA juga memiliki kewajiban untuk tidak
menularkan virusnya secara sengaja. Sudah terdapat obat untuk menekan replikasi
virus HIV tapi belum untuk menyembuhkan. Contohnya, Terapi Anti Retroviral
(ARV), Tes CD4, Tes Viral Load, dll. Namun hingga saat ini kasus HIV/AIDS
selalu berujung pada kematian.
Yang perlu
kita perhatikan ialah AIDS dapat menyerang siapa saja. Mungkin kamu yang lagi
depan layar? Atau bahkan keluarga kamu? Ataukah mungkin Hany sendiri? Wah
tentunya kita berusaha untuk tidak terlibat, bukan?. Dan siapapun yang
terinfeksi akan menjadi penderita sekaligus penular selama hidupnya.
Upaya pencegahan yang dapat kita lakukan antara lain, keluarga harus sadar
akan AIDS, cegah kehamilan bagi ibu yang terinfeksi, hindari penularan melalui
darah secara langsung (transfusi darah) maupun tidak langsung (pisau cukur,
gunting kuku, jarum suntik, sikat gigi, tusuk gigi, dll), tidak berhubungan
seks, setia pada satu pasangan, memakai alat kontrasepsi, serta tidak
menggunakan obat-obat terlarang.
Jadi,
mari bersama kita peduli HIV/AIDS..! Mari mencegah tanpa mengucilkan ODHA, dan
sepatutnya kita mendukung mereka serta senantiasa berperilaku positif terhadap
mereka. :)
salam peduli,
Hany Benrihany
Hany Benrihany
c u bye bye =)
thats all,, care to all human becouse they r some part in
ur life..
30/06/12, 14.35
tearing.. '')
30/06/12, 14.37
bEloN aD ObaTna
02/07/12, 15.23
IYA YANG ADA HANYA UNTUK MENEKAN VIRUSNYA BELUM UNTUK MEMBASMI :) *lain kali boleh pakai akunnya yah, makasih* XD :P